JambiDalamBerita.id - Pohon pisang adalah salah satu tanaman tropis yang tidak hanya kaya manfaat, tapi juga unik dalam siklus hidupnya. Tidak seperti pohon buah lainnya yang bisa terus berbuah dari batang yang sama, tanaman pisang justru harus ditebang setelah berbuah. Mengapa demikian?
Mengapa Pohon Pisang Harus Ditebang Setelah Berbuah?
Secara botani, pohon pisang sebenarnya bukanlah pohon sejati, melainkan tanaman herba raksasa. Tanaman ini tumbuh dari rimpang bawah tanah dan membentuk batang semu yang terdiri dari pelepah daun. Tingginya bisa mencapai 3 hingga 6 meter, dan mahkotanya terdiri dari daun besar berbentuk lonjong hingga elips, seperti dilansir dari Britannica.
Tanaman pisang hanya menghasilkan satu tandan buah sepanjang hidupnya. Setiap tandan biasanya terdiri dari 50 hingga 150 buah yang tersusun dalam beberapa sisir. Setelah berbuah, batang tanaman akan mati. Oleh karena itu, batang harus ditebang agar memberi ruang bagi tunas baru yang tumbuh dari rimpang. Proses regenerasi ini terjadi secara alami setiap enam bulan sekali, sehingga keberlanjutan hidup tanaman pisang tetap terjaga.
Setiap Bagian Pohon Pisang Bermanfaat
Tidak hanya buahnya yang bergizi, hampir semua bagian dari pohon pisang memiliki manfaat kesehatan. Mulai dari daun, jantung pisang, hingga buahnya sendiri, semuanya bisa dimanfaatkan untuk menunjang kesehatan tubuh.
1. Buah Pisang: Sumber Nutrisi Lengkap
Buah pisang mengandung berbagai nutrisi penting seperti serat, vitamin B6, vitamin C, folat, kalium, magnesium, dan antioksidan. Kandungan ini membuat pisang sangat baik untuk menjaga pencernaan, meningkatkan kesehatan ginjal, dan menurunkan risiko penyakit kronis.
2. Jantung Pisang: Kaya Antioksidan dan Rendah Kalori
Dalam 100 gram jantung pisang terkandung sekitar 23 kalori, 4 gram karbohidrat, dan 1,5 gram protein. Selain itu, jantung pisang juga mengandung serat, kalsium, zat besi, zinc, hingga tembaga yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Kandungan plant sterol-nya membantu menurunkan kadar kolesterol, serta antioksidannya dapat membantu menurunkan gula darah.
3. Daun Pisang: Anti Bakteri dan Aromatik Alami
Daun pisang telah lama digunakan sebagai alas makanan karena sifat antibakterinya yang mampu mencegah kontaminasi dari kuman. Selain itu, lapisan lilin alami pada daun pisang dapat mengeluarkan aroma khas saat terkena panas, sehingga makanan yang dibungkus daun pisang seperti pepes akan memiliki cita rasa dan aroma yang lebih menggugah selera.
Manfaat Kesehatan Pohon Pisang Secara Keseluruhan
1.Menurunkan Kolesterol: Jantung pisang mengandung senyawa yang menghambat penyerapan kolesterol dari usus.
2.Mengontrol Gula Darah: Buah dan jantung pisang tinggi antioksidan, membantu mengontrol kadar gula darah secara alami.