Sepak Bola

6 Tim Melaju ke Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia Bersiap Hadapi Lawan Berat

jambidalamberita |

Rabu, 11 Jun 2025 08:57 Wib

Reporter : Kurniawan

Editor : Ari Kurniawan

6 Tim Melaju ke Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia Bersiap Hadapi Lawan Berat - JambiDalamBerita.id

JambiDalamBerita.id-Sebanyak enam negara telah memastikan tiket ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas Indonesia menjadi salah satunya, bergabung bersama Uni Emirat Arab, Qatar, Irak, Arab Saudi, dan Oman.

Oman menjadi tim terakhir yang mengamankan tempat di fase lanjutan ini. Kepastian itu diraih secara dramatis setelah bermain imbang 1-1 melawan Palestina di Amman, Yordania, Rabu (11/6) dini hari WIB. Gol penentu kelolosan dicetak oleh Issam Al Sabhi melalui tendangan penalti pada menit ke-90+7, sekaligus memastikan Al-Ahmar finis di posisi keempat Grup B, mendampingi Irak yang menempati urutan ketiga.

Dari Grup C, Indonesia dan Arab Saudi lebih dulu melaju ke ronde keempat. Meskipun Arab Saudi sempat tumbang 1-2 dari Australia dalam laga penentuan, mereka tetap mengamankan tempat di fase berikutnya. Sementara itu, Timnas Indonesia yang sebelumnya menang 1-0 atas China di Stadion Utama Gelora Bung Karno, berhasil menjaga posisi empat besar dengan 12 poin—unggul enam angka dari Bahrain—meski akhirnya kalah telak 0-6 dari Jepang di laga pamungkas.

Baca Juga:

Pemerintah Kembali Cairkan BSU BPJS Ketenagakerjaan 2025, Ini Syarat, Jumlah, dan Cara Cek Penerima

Dengan hasil ini, Indonesia menempati Pot 3 dalam drawing babak keempat bersama Oman. Artinya, Skuad Garuda berpotensi bertemu dua dari empat tim kuat lain yang menghuni Pot 1 dan Pot 2, yakni Arab Saudi, Qatar, Irak, dan Uni Emirat Arab.

Ronde keempat akan digelar pada 6–14 Oktober 2025 dan terpusat di satu negara tuan rumah yang akan diumumkan kemudian. Enam tim akan dibagi ke dalam dua grup berisi masing-masing tiga negara. Hanya juara grup yang akan mendapatkan tiket otomatis ke Piala Dunia 2026, menjadikan persaingan di babak ini sangat ketat dan menantang.

Sementara itu, proses drawing resmi untuk menentukan komposisi grup akan dilakukan pada 17 Juli 2025. Dengan lawan-lawan berat yang sudah menanti, perjuangan Indonesia jelas belum selesai. Pengalaman menjadi salah satu tantangan utama, mengingat ini adalah kali pertama Tim Garuda menembus ronde keempat kualifikasi Piala Dunia.

Pot Pembagian untuk Drawing Ronde Keempat:

Pot 1: Arab Saudi, Qatar

Pot 2: Irak, Uni Emirat Arab

Pot 3: Oman, Indonesia

# TAGS

Share :

BERITA TERKAIT


BERITA TERKINI


BERITA POPULER