Metronews

Bupati Merangin M. Syukur Lepas Bantuan Pangan untuk 18.679 Warga, Ada Beras 20 Kg dan Minyak 4 Liter per Keluarga

0

0

jambidalamberita |

Sabtu, 01 Nov 2025 12:30 WIB

Reporter : Wahyu

Editor : Wahyu

Bupati Merangin M. Syukur menyerahkan bantuan pangan kepada warga di Kantor Bulog Cabang Bangko. - (Jambidalamberita.id)

Berita Terkini, Eksklusif di Whatsapp

+ Gabung

Jambidalamberita.id, Bangko – Ribuan warga di Kabupaten Merangin menerima kabar bahagia! Bupati Merangin M. Syukur resmi meluncurkan program bantuan pangan beras dan minyak goreng untuk 18.679 penerima manfaat dalam periode Oktober–November 2025.

Acara peluncuran berlangsung di Kantor Bulog Cabang Bangko, dihadiri Kapolres Merangin AKBP Kiki Firmansyah, Kasdim 0420/Sarko Mayor Usman, Asisten I Setda Merangin Sukoso, para camat se-Kabupaten Merangin, dan perwakilan penerima manfaat.

Program ini merupakan tindak lanjut arahan Presiden Prabowo Subianto, di mana setiap penerima bantuan akan mendapatkan 20 kilogram beras dan 4 liter minyak goreng.

“Bantuan ini sangat membantu masyarakat dalam meringankan beban kebutuhan pokok sehari-hari. Saya minta semua pihak, termasuk Polres dan Kodim, ikut mengawal agar bantuan ini tepat sasaran,” ujar Bupati M. Syukur dalam sambutannya, Kamis (30/10).

Baca Juga:

Baznas Luncurkan “ZCorner” di Kota Jambi, Pusat Pemberdayaan Ekonomi Bantu UMKM Berkembang dan Mandiri

 

Menariknya, jumlah penerima manfaat kali ini meningkat sebanyak 717 orang dibandingkan periode sebelumnya (Juni–Juli 2025), menunjukkan adanya perluasan jangkauan program kepada warga yang membutuhkan.

Bupati M. Syukur juga berharap, program bantuan pangan ini tidak hanya meringankan beban warga, tetapi juga memberi dampak positif bagi petani lokal, karena beras yang disalurkan oleh Bulog berasal dari hasil panen petani setempat.

“Dengan begitu, manfaatnya ganda: masyarakat terbantu dan petani juga mendapatkan pasar yang pasti,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati M. Syukur turut menyerahkan bantuan secara simbolis kepada perwakilan warga dan melepas truk pengangkut bantuan menuju kecamatan-kecamatan di seluruh wilayah Merangin.

Baca Juga:

Arne Slot Pasang Badan! Fokus Pulihkan Liverpool, Ogah Bahas Kontrak di Tengah Krisis

Sementara itu, Kepala Bulog Cabang Bangko Hamdani menjelaskan bahwa bantuan ini berasal dari cadangan pangan pemerintah (CPP) dan disalurkan berdasarkan data tunggal nasional dari Bappenas dan Kementerian Sosial.

 

 

“Data penerima tidak bisa diubah sembarangan karena sistemnya terintegrasi. Namun, jika masih ada warga miskin ekstrem yang belum terdata, bisa diajukan melalui Dinas Sosial agar masuk ke program bantuan berikutnya,” jelas Hamdani.

Sumber :

Share :

KOMENTAR

Konten komentar merupakan tanggung jawab pengguna dan diatur sesuai ketentuan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Komentar

BERITA TERKAIT


BERITA TERKINI


BERITA POPULER